7 Desa Persiapan Pemekaran di Kaur, Rentang Jarak Desa Induk Jadi Pertimbangan

Kamis 07-07-2022,17:40 WIB
Reporter : Kamarudin
Editor : Muhammad Isnaini

RADARKAUR.CO.ID,  BINTUHAN – Pemda Kabupaten Kaur melalui tim pembentukan desa persiapan segera mempercepat pembentukan desa  persiapan yang terdiri dari 7 desa persiapan pemekaran. 7 desa persiapan dipilih berdasarkan rentag jarak dengan desa induk.

BACA JUGA:Bantu Biaya Konservasi Gurita, Dinas Perikanan Pertimbangkan CSR Tambak

Diketahui 7 desa persiapan akan diusulkan ke Pemprov Bengkulu. Terdiri dari 5 desa dari Kecamatan Nasal, yakni Desa Kulik Sialang, Desa Datar Selepah, Desa Pematang Salimi, Desa Makmur Jaya dan Desa Mekar Jaya.

BACA JUGA:Puluhan Sapi di Pantai Sekube Divaksin PMK

Kemudian Desa Pematang Danau dari Kecamatan Maje dan Desa Sido Makmur dari Kecamatan Tetap.
Percepatan pembentukan desa persiapan ini ditargetkan selesai sebelum bulan Oktober 2022.

Hal itu sesuai dengan hasil rapat tim pembentukan desa persiapan yang dipimpin Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST. Diikuti oleh Tim Pembentukan Desa Persiapan, seluruh OPD terkait dan camat. Dilaksanakan Kamis (7/7/2022) di Ruang Kerja Wakil Bupati Kaur.

BACA JUGA:Perekaman dan Pencetakan KTP-el Sudah Berfungsi Normal

BACA JUGA:Sepakbola Bupati Cup Kaur Segera Hadir

Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST mengatakan bahwa dalam rapat telah dibahas 7 desa persiapan untuk dimekarkan.

Jika berdasarkan undang- undang desa dan mengacu pada syarat pemekaran desa dengan jumlah penduduk maka belum ada yang memenuhi syarat.

Namun untuk terus memperjuangkan pemekaran pihaknya menggunakan rentang kendali atau jarak desa pemekaran dengan desa Induk yang memang sangat jauh.

BACA JUGA:Sekda Bengkulu Tengah dan 2 Rekan Diborgol, ini kasusnya

BACA JUGA:Rencana Open BO Gadis Cantik Buyar Gegara Helm

Dari ke 7 desa persiapan itu diketahui ada berjarak hingga 23 kilometer, 15 kilometer dan paling dekat 6 kilometer. Dengan demikian hal itu dapat digunakan untuk bisa dimekarkan.

"Setelah kita selesai melaksanakan rapat ini tadi. Kita sudah mempersiapkan 7 desa ini menjadi desa persiapan pemekaran. Sebagai desa untuk menuju menjadi desa Induk harus dijadikan desa persiapan terlebih dahulu," ucap Wabup.

Kategori :