Beralih ke CNG, Lebih Murah dari Pertalite Setara Pertamax Turbo, Pasang Konverter Kit di 59 SPBG

Kamis 22-12-2022,08:58 WIB
Reporter : Muhammad Isnaini
Editor : Muhammad Isnaini

BACA JUGA:CNG Bisa Gantikan Pertalite, Punya Kualitas Setara Pertamax Turbo RON 98, Ini Keunggulan Merek Dagang GasKu

BACA JUGA:2023 Tenaga Honorer Dihapus, RUU ASN jadi Kunci Tenaga Non ASN Diangkat PNS Tanpa Tes. Cek Syaratnya disini!

Dilansir radarkaur.co.id dari energi-dunia.com Krisdyan Widagdo Adhi, Division Head Corporate Communication, PGN mengungkapkan Hotel Bintang 5 khususnya di wilayah pariwisata seperti di Bali ternyata memang sudah concern dalam pemanfaatan green energy dalam operational sustainability.

“Dampaknya hal itu bisa dikonversi menjadi layanana produk atau jasa yang mengedepankan lingkungan,” kata Krisdyan disela kunjungan fasilitas PGN di Bali, Jumat (4/11) dilansir radarkaur.co.id dari energi-dunia.com.

Selain itu para pelaku usaha tersebut menurut dia sudah sangat menyadari tren penurunan transisi energi yang kini terus diupayakan.

“Ini terkait komitmen dunia lakukan oerasional dengan standar ESG, comply aturan terbaru terhadap komitmen Net Zero Emissions (NZE),” ungkap Krisdyan.

BACA JUGA:3 Jenis BBM Resmi dihapus? Kabarnya 1 Januari Aturan Baru BBM Tentukan Nasib Pertalite dan Pertamax

BACA JUGA:Bersiap dengan Aturan Baru BBM berlaku 1 Januari, 3 Jenis BBM Hitung Mundur, Waktu Tersisa 12 Hari lagi

Faris Aziz, Direktur Sales dan Operasi PGN, menyatakan bahwa gas bumi merupakan salah satu bahan bakar yang bersih dan ramah lingkungan, karena menghasilkan lebih sedikit polusi atau emisi daripada bahan bakar fosil yang lain.

Semakin banyak industri dan komersial yang menggunakan gas bumi, maka dapat menyumbang pengurangan emisi karbon yang cukup besar.

“Mengingat di sektor tersebut, kebutuhan energi juga cukup besar,” kata Faris (4/11).

Pertagas Niaga saat ini telah memasok CNG di Bali sebanyak 20.000 m3/ bulan dan volume itu diprediksi akan melesat hingga 850.000BALI m3/ bulan seiring dengan tingginya minat konsumen dan kesiapan infrastruktur.

Melalui PT Gagas Energi Indonesia, PGN Grup menyalurkan CNG di Pulau Bali untuk beberapa pelanggan yang bergerak di bidang perhotelan, diperkiraan mencapai 3.000 M³ per bulan. Sedangkan proyeksi penyaluran gas bumi di Pulau Bali bisa mencapai 250.000 M³ per bulan di akhir 2022.

BACA JUGA:CNG Berkualitas Setara Pertamax Turbo RON 98, Harga Bahan Bakar Pengganti BBM ini Rp3 Ribu perliter

BACA JUGA:RUU ASN Bikin Tenaga Honorer Diangkat PNS tanpa Tes, Benarkah? Simak Penjelasan Puan Maharani

Faris berharap, pemanfaatan gas bumi di Bali akan semakin meningkat melalui perluasan CNG dan LNG juga semakin mudah dan banyak masyarakat antusias untuk menggunakannya sebagai bahan bakar yang lebih ramah lingkungan dan alternatif energi terbaik di masa transisi energi menuju target Net Zero Emission tahun 2060.

Kategori :