5 Pedangdut Bengkulu, Jebolan Pencarian Bakat Musik Dangdut Tanah Air

5 Pedangdut Bengkulu, Jebolan Pencarian Bakat Musik Dangdut Tanah Air

5 Pedangdut Bengkulu, Jebolan Ajang Pencarian Bakat Musik Dangdut Tanah Air.--(dokumen/radarkaur.co.id)

AGUNG LIDA

 

Pedangdut Bengkulu selanjutnya ialah Agung Lida, peserta Dangdut Academy 5 yang berasal dari Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.  

Agung merupakan seorang penyanyi Pantang menyerah, ia sudah mengikuti ajang Pencarian Bakat Dangdut sebanyak 3 kali. Yaitu, LIDA 2018, KDI 2018 dan kembali di LIDA 2020.  

Agung adalah pemuda yang memiliki segudang talenta, ia piawai bermain alat musik piano bahkan memiliki studio Band dirumahnya. 

Bersama anak-anak murid kelas musiknya, Agung sering mengunggah vidio youtube bertema adat Bengkulu, lho.  

 

NIRWANA LIDA

Sri Nirwana adalah salah satu peserta Duta Liga Dangdut Indonesia (2019) perwakilan Provinsi Bengkulu.  

Nirwana terkenal dengan suara khasnya yang memukau. Wanita kelahiran Bengkulu ini mendapat banyak pujian di setiap penampilannya.  Ia berhasil ke tahap 10 besar dan harus berhenti di top 6 karena polingnya rendah.  

Nirwana Lida memiliki nama asli yaitu Sri Sugiarti, lahir di Bengkulu pada 6 September 1995. Ia merupakan sulung dari empat bersaudara dari pasangan Edi Sunardi dan Titi Mahdar.  

Nirwana piawai dalam segala genre musik, mulai dari rock, dangdut, pop, keroncong hingga lagu melayu. Skill mumpuni ini ia dapatkan melalui hobi yang ia salurkan sejak kecil. Nirwana mengasah kemampuannya secara otodidak dari panggung ke panggung.  

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: