Wakapolres Kaur Dijabat Mantan Kasat Reskrim
Wakapolres Kaur Dijabat Mantan Kasat Reskrim--(dokumen/radarkaur.co.id)
KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Wakapolres Kaur Dijabat Mantan Kasat Reskrim Polres Kaur, Kompol Enggarsah Alimbaldi, S.H, S.I.K.
Upacara serah terima jabatan dipimpin oleh Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK, MH, Sabtu pagi 26 November 2022 di Lapangan Apel Satya Haprabu Mapolres Kaur.
Kompol Enggarsah Alimbaldi menggantikan Wakapolres sebelumnya Kompol Hanny Junianto,SH,MH.
Lingkungan Polres Kaur juga bukan hal yang baru bagi Kompol Enggarsah.
BACA JUGA:Kapolres Kaur 'Begabus' dengan Kades, Bahas Perdes Ternak, Pupuk Subsidi hingga Tilang ETLE
BACA JUGA:SUDAH RESMI! 7 Kategori Non ASN Dihapus dari Aplikasi Pendataan BKN
Dalam lingkungan Mapolda Bengkulu, Kompol Enggarsah Alimbaldi tidak pernah jauh dari satuan Reserse dan Kriminal.
Setelah menjabat Kasat Reskrim Polres Kaur tahun 2018, Kompol Enggarsah kemudian mutasi sebagai Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan pada tahun 2019.
Bahkan mantan Kabag Ops Polres Bengkulu ini kemudian menjabat sebagai Kanit 1 subdit Ditreskrimsus Polda Bengkulu. Sebelum kemudian menjadi Wakapolres Kaur.
Dalam amanatnya, Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono mengucapkan selamat bertugas kepada Wakapolres yang baru.
BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Usul 2 Jalan Ini jadi Jalan Nasional
BACA JUGA:10 Wisata Alam Sumsel Paling Hits dan Instagramable, Libur Akhir Tahun
Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada Kompol Hanny Junianto atas pengabdian yang telah dilakukan selama menjabat sebagai Wakapolres Kaur.
"Kami ucapkan selamat bertugas kepada pejabat yang baru dan selamat serta sukses selalu bagi saudara Kompol Hanny Junianto ditempat tugasnya yang baru nanti," kata Kapolres sebagaimana disampaikan oleh Kasi Humas Polres Kaur AKP Jonny Silaen kepada radarkaur.co.id.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: