Wartawan Nasional Tiba-Tiba jadi Kapolsek, Setelah Belasan Tahun Meliput, Ternyata...

Wartawan Nasional Tiba-Tiba jadi Kapolsek, Setelah Belasan Tahun Meliput, Ternyata...

Wartawan Nasional Tiba-Tiba jadi Kapolsek, Setelah Belasan Tahun Meliput, Ternyata...--Ilustrasi

Sementara itu selain Itu Umbaran Wibowo Polres Blora Polda Jawa Tengah juga sedang melakukan sejumlah rotasi pada pejabat utama.

Kapolres Blora, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fahrurozi memimpin langsung upacara serah terima jabatan pejabat utama di Mapolres Blora, pada Senin (12/12/2022).

BACA JUGA:Jalan Lintas Bukan Untuk Hajatan, Pelanggar Bisa Kena Pidana atau Denda 

BACA JUGA:Ibu Negara Hj Iriana Jokowi ke Bengkulu, Kodam Sriwijaya Siagakan 2.500 Personil

Dalam upacara serah terima jabatan tersebut, terdapat 7 pejabat utama yang dirotasi jabatannya, antara lain jabatan kepala bagian sumber daya manusia (kabag SDM), kepala satuan intelijen dan keamanan (kasat intelkam) serta 5 jabatan kepala kepolisian sektor (kapolsek).

Dalam upacara serah terima jabatan tersebut, terdapat peristiwa yang menarik. Sebab, dari 5 jabatan kapolsek, terdapat salah satu wilayah polsek di Kabupaten Blora, yakni Polsek Kradenan yang kini dijabat oleh perwira polri yang sebelumnya merupakan  wartawan nasional.

Kapolsek Kradenan saat ini dijabat oleh Inspektur Polisi Satu (Iptu)  Umbaran Wibowo, yang sebelumnya dijabat oleh Ajun Komisaris Polisi (AKP) Lilik Eko Eko Sukaryono.

Iptu  Umbaran Wibowo sebelumnya dikenal sebagai seorang  wartawan yang bekerja di salah satu stasiun TV nasional, yaitu  TVRI.

BACA JUGA:Wisata Kebun Anggur Eropa di Kaur Bengkulu, Rekomendasi Liburan Akhir Tahun! 

BACA JUGA:Pesan Gubernur Bengkulu kepada Kepala BPKP Provinsi Bengkulu yang Baru, Dana Desa dan Bantuan Inflasi disorot

Namun, karena saat ini telah menjadi seorang perwira polri yang mempunyai jabatan, dirinya mengaku sudah melepaskan profesinya sebagai seorang jurnalis.

Belakangan diketahui,  Umbaran Wibowo merupakan intel khusus (intelsus) Polda Jateng.

Sekadar diketahui, adapun jabatan yang diserahterimakan yaitu jabatan Kabag SDM, Kasat Intelkam, Kapolsek Bogorejo, Kapolsek Tunjungan, Kapolsek Banjarejo, Kapolsek Cepu, dan Kapolsek Kradenan Polres Blora.

Dalam amanatnya, Kapolres Blora AKBP Fahrurozi mengungkapkan bahwa serah terima jabatan di lingkungan Polri adalah suatu hal yang biasa, yaitu untuk penyegaran dan pengembangan karier dari anggota. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: