Tamanisasi, Wujudkan Sekolah Indah dan Nyaman

Tamanisasi, Wujudkan Sekolah Indah dan Nyaman

Murid SDN 61 Kaur Desa Tebing Rambutan Kecamatan Nasal saat membuat taman di depan kelas, Sabtu (28/1).--

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Dalam rangka mewujudkan sekolah yang indah dan nyaman. Dewan guru SDN 61 Kaur Desa Tebing Rambutan mengajak murid untuk membuat taman di masing–masing kelas.

Murid diberikan peluang untuk berkreasi menata depan kelasnya lebih indah dan asri.

Kepala SDN 61 Kaur Media Agustina, M.Pd mengatakan, pendidikan akan berlangsung dengan baik jika lingkungan mendukung.

Karena itulah lingkungan pendidikan harus aman, nyaman dan menyenangkan.

BACA JUGA:30 Atlet Karate Kaur Akan Mengikuti Piala Kapolda

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Latih Pelajar Upacara Bendera

Sekolah merupakan tempat terjadinya proses pembelajaran. Jadi harus sebisa mungkin didesain untuk mendukung proses pembelajaran senyaman mungkin.

Hal ini sejalan dengan pemikiran Ki Hajar Dewantara. Bahwa sekolah adalah tempat belajar yang menyenangkan. 

"Selain sarana dan fasilitas yang memadai, kami juga memerlukan lingkungan yang nyaman bagi murid. Untuk itulah kami mengajak murid membuat taman sekolah. Supaya membuat mereka merasa nyaman saat berada di sekolah," ungkapnya.

Tambahnya, tamanisasi merupakan salah satu kegiatan yang menyediakan fasilitas, untuk mendukung dalam proses pembelajaran bagi murid.

BACA JUGA:SDN 47 Kaur Rutin Salat Dhuha Berjamaah

BACA JUGA:Dang! 11 Puteri Indonesia 2022 Kepulauan Sumatera dengan Segudang Prestasi

Tamanisasi sekolah juga mempunyai beberapa manfaat, untuk memperindah lingkungan sekolah dan memberi rasa sejuk. Sehingga dapat memberi motivasi belajar kepada murid.

"Kami akan memanfaatkan taman di sekolah nantinya sebagai tempat untuk belajar, membaca buku, berdiskusi dengan teman dan lainnya. Dengan begitu murid tidak akan merasa jenuh karena terlalu lama berada di kelas. Kami akan selalu berperan aktif dan berupaya  mendukung proses belajar mengajar dan meningkatkan motivasi belajar murid di sekolah," ucap Media.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: