AMSI Bengkulu Dideklarasikan, Gubernur Bengkulu: Media Potret Wajah Daerah dan Lapangan Pekerjaan

AMSI Bengkulu Dideklarasikan, Gubernur Bengkulu: Media Potret Wajah Daerah dan Lapangan Pekerjaan

AMSI Bengkulu Dideklarasikan, Gubernur Bengkulu: Media Potret Wajah Daerah dan Lapangan Pekerjaan--(dokumen/radarkaur.co.id)

RADARKAUR.CO.ID - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan apresiasi tinggi dan menyambut positif kehadiran Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) di Provinsi Bengkulu.

Gubernur Bengkulu mengakui selalu mengikuti informasi yang dihadirkan oleh 14 media siber yang baru mendeklarasikan AMSI Bengkulu di Hotel Mercure, Rabu 10 Mei 2023.

AMSI akan menjadi wadah yang sangat kuat untuk menunjukan eksistensi dan barganing 14 media siber dalam penyebaran informasi di Bumi Raflesia.

Gubernur Bengkulu menyampaikan bahwa 14 media ini sudah dikenal masyarakat secara luas. Dan telah dipercaya dalam menyajikan produk jurnalistik dan konten-konten berkualitas.

BACA JUGA:Sepakat Perkuat Kualitas Produk Jurnalistik, 14 Media Siber Deklarasi AMSI Bengkulu

BACA JUGA:Dorong Bisnis KPR, Bank Mandiri Kolaborasi Agung Podomoro Land Gelar Find Your Property with Easy Pay 2023

Sebab rata-rata awak medianya sudah memiliki kompetensi yang bagus dalam bidangnya, sehingga menjadi salah satu poin penting untuk selalu menjaga profesionalitas.

Gubernur Rohidin Mersyah juga tetap berharap agar AMSI selalu meningkatkan kompetensi para wartawan dari media-media yang tergabung.

Orang nomor satu di Bumi Rafflesia ini mengakui media juga memiliki peran penting sebagai potret atau wajah daerah serta sebagai ajang bisnis untuk mengembangkan perekonomian daerah dan memberikan lapangan kerja.

"Oleh karena itu, media yang tergabung dalam AMSI harus semakin memposisikan diri sebagai jurnalis yang beretika tinggi dan mengedukasi, serta menyajikan berita dan hiburan secara seimbang," tambahnya.

BACA JUGA:Layanan Cabang, ATM dan Mobile Banking BSI Sudah Kembali Normal

BACA JUGA:Segini Gaji Dine Mutiara Istri Sahrul Gunawan sebagai CEO Rumah Sakit

Pada hari itu, 14 media siber di Provinsi Bengkulu mendeklrasikan berdirinya AMSI Bengkulu. Dan hadir untuk memperkuat kualitas produk jurnalistik serta meningkatkan tata kelola media sehingga menjadi bisnis berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: