Realisasi Penyaluran Dana Desa di Provinsi Bengkulu Tembus Rp751,23 Miliar, Kabupaten Kaur Urutan Berapa?
Realisasi Penyaluran Dana Desa di Provinsi Bengkulu Tembus Rp751,23 Miliar, Kabupaten Kaur Urutan Berapa?--ilustrasi
RADARKAUR.CO.ID - Realisasi penyaluran Dana Desa di Provinsi Bengkulu mencapai Rp751,23 miliar.
Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Bengkulu, Bayu Andy Prasetya menyebutkan bahwa penyaluran dana desa sudah lebih dari 50 persen.
Total pagu anggaran dana desa dialokasikan buat Provinsi Bengkulu sebesar Rp1,05 triliun.
Dan penyaluran dana desa dari Januari hingga awal Agustus 2024 telah mencapai 75 persen.
BACA JUGA:Pasca Airlangga Hartarto Mundur, Beredar Poster Deklarasi Gibran Ketum Golkar 2024-2029
BACA JUGA:Limbah Pabrik CPO PT KGS Diduga Cemari Sungai Perumbayan dan Sungai Kulik di Kaur
"Realisasi Penyaluran Dana Desa sampai bulan Agustus 2024 telah mencapai Rp751,23 miliar, Atau berkisar 75 persen dari total pagu anggaran sebesar Rp1,05 triliun," ungkap Bayu, Minggu 11 Agustus 2024.
Bayu Andy Prasetya menekankan peran krusial pemerintah daerah kabupaten untuk mengooptimalkan pencairan dana desa.
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Bengkulu diharapkan terus mendukung dan mengoptimalkan pemerintah kabupaten untuk mempermudah proses pencairan Dana Desa.
Meskipun begitu, Bayu mendorong agar pemantauan lebih ketat guna memastikan penggunaan dana desa sesuai dengan regulasi dan ketentuan.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Ditengah Isu Munaslub, Airlangga Hartarto Mundur dari Posisi Ketum Partai Golkar!
BACA JUGA:Saling Sindir di Media Sosial, Pemandu Lagu Ini Nginap di Kantor Polisi
"Pemantauan penting untuk lebih ketat disamping penyaluran dipermudah. Agar Dana Desa disalurkan cepat sampai dan tepat sasaran,".
"Sehingga manfaat didapat sesuai dengan tujuan utamanya. Dana desa penting untuk mengurangi kemiskinan ekstrem, menurunkan prevalensi stunting, dan mengendalikan inflasi di daerah,” tambah Bayu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: