Nyeberangi Muara Sungai Sambat, Pelajar SMK di Kaur Digulung Ombak

Nyeberangi Muara Sungai Sambat, Pelajar SMK di Kaur Digulung Ombak

Nyeberangi Muara Sungai Sambat, Pelajar SMK di Kaur Digulung Ombak--ilustrasi

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Warga Kecamatan Kaur Selatan dan Kecamatan Maje Kabupaten Kaur heboh.

Hal itu setelah dikabarkan bahwa seorang pelajar kelas XII SMKN 5 Kaur bernama Bagus Suryadi (19) warga Desa Parda Suka Kecamatan Maje Kabupaten Kaur hanyut terbawa arus laut di Pantai Muara Sambat Desa Tanjung Besar Kecamatan Kaur Selatan.

Peristiwa hanyutnya korban itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB.

Sampai berita ini ditayangkan, pencarian masih dilakukan oleh keluarga dibantu para nelayan dan Tim SAR dengan cara menyisir pantai.

BACA JUGA:Bupati Kaur Gusril Pausi Inisiasi Pertemuan Bersejarah Bersama Awak Media, Samakan Persepsi Bangun Kaur

BACA JUGA:Bupati Kaur Gusril Pausi Tinjau Desa Air Kering 2 pasca Banjir, Instruksikan Langkah Strategis

"Masih dilakukan pencarian Bersama warga dan tim gabungan," terang Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda SH SIK MH melalui Kapolsek Kaur Selatan, IPTU Ferdiansyah SH, Kamis  10 April 2025.

Berdasarkan informasi yang didapat. Peristiwa nahas itu berawal saat korban Bersama 2 temannya mandi laut di Pantai Muara Sambat sekitar pukul 16.00 WIB.

Kedua teman korban yakni Fandra Arbinata (18), Warga Desa Sawah Jangkung dan Inoka Mayora (18) warga Desa Tanjung Besar Kecamatan Kaur Selatan.

Kemudian sekitar pukul 16.30 WIB, mereka menyeberang Sungai Muara Sambat itu. Namun pada saat itu datang ombak besar sehingga salah seorang pelajar hilang dibawa arus laut.

BACA JUGA:Diusman : Percepat Tanggap Darurat dari Pemprov Bengkulu

BACA JUGA:Hujan Deras, Sungai Padang Guci Pindah ke Desa Air Kering

Menyaksikan itu, kedua temannya hanya bisa terdiam dan bingung karena korban tidak kunjung muncul ke permukaan.

Dalam kebingungan itu kemudian kedua temannya itu berusaha mencari pertolongan dengan memberikan informasi kepada masyarakat bahwa ada salah satu warga Desa Parda Suka Kecamatan Maje hanyut dibawa arus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: