7 Madrasah di Kaur Segera Terapkan PMB

7 Madrasah di Kaur Segera Terapkan PMB

Kasi Madrasah Kemenag Kaur bersama 7 kepala madrasah mengikuti sosialisasi PMB, beberapa hari lalu.--

radarkaur.co.id, SEMIDANG GUMAY - Meningkatkan dan mempertahankan kerukunan intern dan antar umat beragama, serta terbinanya suasana kondusif didukung adanya koordinasi, juga kerjasama harmonis antar semua pihak terkait kerukunan umat beragama.

Kasi Madrasah Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur, Mugiyem, SE, M.Pd bersama 7 kepala madrasah di Kabupaten Kaur.

BACA JUGA: Kades Dua Kali Tolak Izin Tambang Emas

Mengikuti sosialisasi Penguatan Moderasi Beragama (PMB) yang dilakukan Bidang Madrasah Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu. Dilangsungkan tanggal 6 hingga 7 Juli lalu di salah satu hotel di Kota Bengkulu.

Ketujuh kepala satuan pendidikan yang ikut dalam sosialisasi, yakni kepala MAN Kaur, MTsN 1 Kaur, MTsN 2 Kaur, MTsN 3 Kaur, MIN 1 Kaur, MIN 2 Kaur, dan MIN 3 Kaur.

BACA JUGA: Panitia Kurban Idul Adha 1443 H Tiba-Tiba Meninggal Dunia, Polisi Temukan Penyebabnya

“Moderasi beragama merupakan kunci terciptanya toleransi dan kerukunan. Mengajarkan untuk moderat, pemikiran yang adil dan menghargai perbedaan. Harus ditanamkan sejak dini pada peserta didik," sampai Kasi Madrasah lewat sambungan telepon, Minggu (10/7).

Sementara itu, Kepala MTsN 2 Kaur, Sarif Ahmad, M.Pd mengatakan, dalam sosialisasi yang pihaknya ikuti. Salah satu materi yang diberikan narasumber, yakni agama harus mampu diterjemahkan dalam kehidupan bersama, baik sesama maupun berbeda agama.

BACA JUGA: Bupati Kaur Salat dan Serahkan Hewan Kurban Di  Kampung Halaman

"Dikatakan pemateri, moderasi beragama adalah cara beragama yang direfleksikan oleh semua pihak, bukan hanya umat Islam saja, tapi juga umat beragama lain”, ujar Sarip Ahmad. (yie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: