Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

Presiden Jokowi Tabligh Akbar di BS, Oktober

Presiden Jokowi Tabligh Akbar di BS, Oktober

Joko Widodo--

BENGKULU SELATAN (BS), RADARKAUR.CO.ID - Ada kabar mengejutkan bagi masyarakat yang ada di Kabupaten BS.

Pasalnya, pada awal bulan depan atau Oktober 2022, Presiden RI Ir. H. Joko Widodo atau lebih dikenal Jokowi akan datang ke Kabupaten BS.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia ke Bumi Sekundang Setungguan ini bukan tanpa sebab. Hal ini lantaran, akan ada kegiatan tabligh akbar nasional yang akan digelar di Lapangan Sekundang Kota Manna pada 5 Oktober 2022.

BACA JUGA: Perkuat Sinergi, Plt Camat Koordinasi dengan Danramil

BACA JUGA: Dibanding Naikan Harga, Pedagang Kuliner Pilih Kurangi Porsi

Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setkab BS Sulaiman, SE melalui Kasubag Kerukunan Umat Beragama (KUB) Depi Hermansya, SE membenarkan rencananya Presiden RI akan datang ke BS untuk menghadiri tabligh akbar nasional yang digelar oleh pihak Naqshbandi Kabupaten BS.

Bahkan, dalam kegiatan tersebut, rencananya akan dihadiri tamu undangan sebanyak 15 ribu orang 

BACA JUGA: Ratusan KPM Belum Cairkan BLT-BBM

"Ya benar, memang rencananya bapak Jokowi akan hadir langsung pada kegiatan tabligh akbar yang akan digelar di Kabupaten BS. Rencananya awal bulan depan," ucapnya.

Depi menjelaskan, kegiatan ini dimaksudkan untuk mempererat jalinan silaturahmi antar umat beragama bersama pemerintah termasuk dengan masyarakat.

BACA JUGA: Dirayu Mampir ke Kosan, Mahasiswi di Bengkulu Hampir Kehilangan 'Pagar Ayu'

BACA JUGA: Siapa Membunuh Putri (12): Kenapa Disekap

Terlebih, kegiatan silaturahmi sangat dianjurkan dalam Islam, sebagai upaya untuk meningkatkan rasa kebersamaan, kekeluargaan dan persaudaraan.

Hal ini sejalan dengan program Pemkab BS untuk menjadi Kabupaten BS sebagi daerah yang agamis dan elok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: