Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

Yayasan Al Fajar Kaur Buka BSC

Yayasan Al Fajar Kaur Buka BSC

Yayasan Al Fajar Kabupaten Kaur--

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Yayasan Al Fajar di Desa Pajar Bulan Kecamatan Kaur Tengah membuka pendaftaran bimbingan Best Science Center (BSC) atau pusat sains terbaik . Dengan pendaftaran dimulai Jumat (6/1) sampai Kamis (12/1).

Adapun mata pelajaran yang diadakan yakni, bahasa Inggris, matematika, tematik dan biologi. Dengan menyediakan guru yang handal dalam mengajar.

Untuk biaya pendaftaran hanya Rp 60 ribu, sudah termasuk dengan modul. Dengan satu kali pertemuan 60 menit dan dalam satu bulan terdapat delapan kali pertemuan.

Ketua Koordinasi, Ummu Aimana, M.TPd mengatakan, bahwa dalam satu bulan terdapat delapan kali pertemuan. Bisa membimbing siswa menyelesaikan latihan soal, menjelaskan secara rinci agar siswa memahami pembelajaran.

Serta memperbanyak latihan soal agar siswa terbiasa menyelesaikan ujian soal.

"Selain memberikan pembelajaran, kami juga bisa membantu siswa dalam mengerjakan soal yang diberikan dari sekolah," ungkapnya.

Dia menambahkan, akan menerima siswa mulai dari jenjang SD, SMP dan SMA. Dengan memberikan fasilitas seperti ruang belajar yang nyaman, bahas modul sekolah dan LKS.

Selain itu juga menghadirkan tentor yang berkualitas dan ramah, tanya jawab PR, latihan soal, dan bahas soal ujian. Sehingga bisa mencapai visi dan misi dalam BSC Al Fajar Kaur.

Adapun visi yakni, menjadi lembaga pendidikan yang dibutuhkan masyarakat dengan memberikan layanan program bimbingan belajar, bermutu untuk meningkatkan prestasi siswa.

Sedangkan misi yakni, memberikan pelayanan jasa pendidikan yang kreatif dan inovatif, dengan memperhatikan kemampuan, kebutuhan dan potensi siswa. Serta membantu siswa mengembangkan kualitas diri, untuk mencapai prestasi terbaik.

"Dalam kegiatan ini, kami menghadirkan tentor yang berkualitas dan ramah. Sehingga bisa membuat siswa cepat faham dan mendapatkan pembelajaran yang maksimal," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: