Bagaimana Program TreeshBash Dijalankan? Ini Upaya LindungiHutan dan Liberty Society Menuju Kelestarian Alam
Green Synergy: TreeshBash dan Upaya Bersama Menuju Kelestarian Alam--ilustrasi
Bagaimana Program TreeshBash Dijalankan? Ini Upaya LindungiHutan dan Liberty Society Menuju Kelestarian Alam
SEMARANG, RADARKAUR.CO.ID - LindungiHutan dan Liberty Society meluncurkan "TreeshBash", sebuah inisiatif baru yang bertujuan untuk meningkatkan keberlanjutan lingkungan.
Program TreeshBash ini dirancang sebagai upaya kolaboratif untuk menanam mangrove dan mengelola sampah di daerah pesisir, sekaligus sebagai bentuk peringatan terhadap Hari Peduli Sampah Nasional yang jatuh pada tanggal 21 Februari.
Tujuan utama program ini adalah untuk meningkatkan keberlanjutan lingkungan dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.
BACA JUGA:Seperti Apa Kemasan Makanan Aman dan Berkelanjutan? Ini Inovasi PT Trijaya Grafika Solutindo
BACA JUGA:8 Tips Memilih Eyeshadow untuk Tampilan Eyemakeup yang Elegan dan menawan
Kegiatan penanaman mangrove dipilih sebagai strategi untuk mengurangi dampak negatif perubahan iklim terhadap lingkungan. Namun, tantangan seperti masalah sampah yang berpotensi merusak tanaman muda menjadi penghalang.
Dengan TreeshBash, LindungiHutan dan Liberty Society membawa solusi untuk mengatasi kedua masalah tersebut.
Program ini menggabungkan penanaman pohon dengan kegiatan pembersihan sampah dan proses daur ulang sampah menjadi produk yang dapat digunakan kembali.
Di dalam program TreeshBash, terdapat harapan bahwa masyarakat akan menjadi lebih sadar akan bahaya sampah di pesisir yang dapat merusak ekosistem mangrove, serta diberikan edukasi mengenai pentingnya menerapkan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle) untuk menjaga kelestarian lingkungan.
BACA JUGA: Manfaat Skincare yang Ada Kandungan Saffron, Mencerahkan Wajah hingga Anti Kanker
Program TreeshBash meliputi tiga kegiatan utama: penanaman mangrove, pembersihan sampah, dan workshop daur ulang (upcycling).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: