Pemda Kaur Hanya Menerima Kuota 2 jenis Pupuk Subsidi, Jumlahnya Terus Berkurang, Simak!

Pemda Kaur Hanya Menerima Kuota 2 jenis Pupuk Subsidi, Jumlahnya Terus Berkurang, Simak!

--ilustrasi

Pemda Kaur Hanya Menerima Kuota 2 jenis Pupuk Subsidi, Jumlahnya Terus Berkurang, Simak!

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Tahun 2024 ini, Pemerintah kembali hanya menyalurkan 2 jenis pupuk subsidi, yakni Urea dan NPK.

Itupun, Kuota Pupuk subsidi yang disalurkan bagi petani di Kabupaten Kaur terus berkurang.

Pada tahun 2024 ini pemerintah hanya mengalokasikan pupuk Urea sebanyak 4.736 ton dan NPK sebanyak 5.514 ton.

BACA JUGA:Inisiatif Mahasiswa Agribisnis di Universitas Katolik Widya Karya dalam Mengadopsi 'Laudato Si'

BACA JUGA:Cara Pinjam KUR BRI 2024 dengan Cicilan Rp300 ribuan sebulan, Bisa juga via Online Lho!

Hal itu sesuai dengan yang sudah ditetapkan dalam keputusan Gubernur Bengkulu nomor F.600 FPPTPHP tahun 2023 tentang alokasi pupuk bersubsidi sektor pertanian.

Pengalokasian pupuk subsidi ini disebutkan sesuai dengan luas lahan pertanian yang terdata di Kabupaten Kaur.

Kuota pupuk subsidi yang diterima Kabupaten Kaur pada tahun 2024 ini jauh berkurang dibanding tahun 2023 lalu.

Pada tahun 2023, kuota pupuk subsidi jenis Urea sebanyak 5.900 ton dan pupuk jenis NPK sebanyak 5.972 ton.

BACA JUGA:(EDITORIAL) Menaksir Keseriusan Kejari Kaur di Kasus Pengadaan Alsintan 2023, Berkaca dari 3 Kasus Sebelumnya

Namun jika dibandingkan dengan kabupaten dan kota lain  dalam Provinsi Bengkulu. Maka Kabupaten Kaur tetap terbanyak mendapatkan kuota pupuk.

"Kuota pupuk bersubsidi yang akan dialokasikan ke Kabupaten kaur sudah diterima, ada pengurangan dari tahun sebelumnya. ," kata Kepala Dinas Pertanian Kastilon, kepada radar kaur, Senin 22 Januari 2024.

Setelah menerima kuota pupuk subsidi dari Gubernur, saat ini pihaknya masih menyusun peraturan bupati sebagai dasar pembagian kuota pupuk per kecamatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: