Sayurbox Kolaborasi dengan CENTRIGO™ Luncurkan PLANTO: Inovasi Sayuran Premium dengan Fitur Pemindaian Nutrisi

Sayurbox Kolaborasi dengan CENTRIGO™ Luncurkan PLANTO: Inovasi Sayuran Premium dengan Fitur Pemindaian Nutrisi

Sayurbox Kolaborasi dengan CENTRIGO™ Luncurkan PLANTO: Inovasi Sayuran Premium dengan Fitur Pemindaian Nutrisi--ilustrasi

Sayurbox Kolaborasi dengan CENTRIGO™ Luncurkan PLANTO: Inovasi Sayuran Premium dengan Fitur Pemindaian Nutrisi dan Asal Produk

RADARKAUR.CO.ID - Dengan misi mendukung kehidupan sehat dan pemberdayaan petani lokal, Sayurbox hari ini mengumumkan kehadiran PLANTO.

Sebuah lini sayuran premium yang bukan hanya berkualitas tinggi dari petani lokal, tetapi juga membawa inovasi baru dalam transparansi produksi makanan untuk konsumen.

PLANTO adalah buah kerjasama antara Sayurbox dan CENTRIGO™ Farming Ecosystem (Syngenta) dalam upaya memberi layanan terbaik bagi petani dan konsumen di Indonesia melalui pendekatan yang komprehensif.

BACA JUGA:Pullman Ciawi Vimala Hills Siap Menyambut Festival Tahun Naga, Menu Spesial Dirancang Memanjakan Tamu

BACA JUGA:Cara Memilih Material Pagar Rumah yang Ideal untuk Meningkatkan Estetika dan Keamanan, Simak Tips Berikut!

PLANTO diperkenalkan melalui kampanye "Farm to Table: Ketahui Perjalanannya", menyoroti keunggulan produk dalam hal traceability.

Pelanggan kini bisa dengan mudah mengetahui asal-usul dan cerita di balik setiap sayuran yang mereka beli. Melalui kode QR di kemasan, informasi detail tentang proses pertanian, metode yang digunakan oleh petani lokal bersama CENTRIGO™ dan Sayurbox, serta informasi nutrisi dan resep disediakan.

Amanda Susanti, CEO & Co-Founder Sayurbox, mengundang pelanggan untuk lebih terlibat dengan gerakan ini.

"Kami ingin pelanggan lebih mengenal petani di balik sayuran yang mereka konsumsi, sambil menikmati kelezatan dan kesegaran yang kami jamin."

Informasi tentang kandungan gizi pada setiap sayuran membantu konsumen membuat pilihan yang lebih baik dan mendukung penciptaan menu sehat untuk keluarga, termasuk nilai gizi dan resep yang disarankan.

BACA JUGA:Luxehouze Rayakan Kedatangan Imlek 2024 dengan Promo Eksklusif 'New Year, New Luxe' Sampai 10 Februari

Tujuan utama dari peluncuran PLANTO adalah untuk mengajak gaya hidup sehat dengan menyediakan sayuran segar berkualitas, serta mendukung petani lokal di Indonesia.

Kolaborasi ini diharapkan dapat memberi dampak positif pada masyarakat dan memberikan manfaat nyata bagi produsen lokal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: