Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

Peluncuran Kostum Timnas Sepak Bola Indonesia, Sinar Mas Berikan Dukungan Langsung

Peluncuran Kostum Timnas Sepak Bola Indonesia, Sinar Mas Berikan Dukungan Langsung

Saleh Husin dan Ferry Salman dari Sinar Mas (dari kiri ke kanan) saat menghadiri peluncuran kostum baru Timnas Indonesia di Jakarta (18/3).--ilustrasi

Peluncuran Kostum Timnas Sepak Bola Indonesia, Sinar Mas Berikan Dukungan Langsung

JAKARTA, RADARKAUR.CO.ID - Sinar Mas memberikan dukungan peluncuran kostum timnas sepak bola Indonesia yang diselenggarakan oleh Erspo di Bengkel Space, Jakarta Selatan

Beragam strategi dilakukan untuk mendorong kemajuan sepak bola Indonesia dan mencapai prestasi internasional.

Sebagai sebuah perusahaan yang tidak langsung terlibat dalam sepak bola, Sinar Mas memilih untuk menjadi sponsor dan terlibat dalam kegiatan tim nasional sebagai bentuk dukungan.

BACA JUGA:Ini Besaran Zakat Fitrah di Kabupaten Kaur, Boleh diganti Uang Segini

BACA JUGA:Honda BeAT 2024 Hadir Tanpa Rangka ESAF, Tampil Lebih Kokoh dan Tangguh

"Kami menyadari sepak bola berpotensi sebagai sarana penyatuan bangsa dan hiburan yang diminati banyak orang di Indonesia. Ini mendorong kami di Sinar Mas untuk mendukung upaya PSSI dalam membawa sepak bola Indonesia ke panggung internasional. Meski kami tidak langsung terlibat dalam sepak bola, selama satu tahun terakhir kami telah menjadi salah satu sponsor utama dan aktif mendukung berbagai kegiatan, seperti acara hari ini," ujar Ferry Salman, Managing Director Sinar Mas, dalam acara peluncuran koleksi resmi timnas sepak bola Indonesia yang diselenggarakan oleh Erspo di Bengkel Space, Jakarta Selatan.

Salman juga memberikan apresiasi kepada PSSI yang memprioritaskan penggunaan kostum lokal menjelang pertandingan tim nasional Indonesia di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, zona Asia.

"Seragam buatan lokal ini memiliki kualitas dan inovasi yang tidak kalah dengan merek internasional. Kami berharap langkah ini dapat memperkuat ekosistem industri sepak bola di Indonesia, sehingga lebih banyak lagi pihak yang terlibat," katanya.

BACA JUGA:Kok Bisa, Yamaha Nmax Lebih Laku Dari Honda PCX, Ternyata Cuma Karena ini

BACA JUGA:Siap-Siap, Bupati Kaur Segera Mutasi Pejabat, Ini Sasarannya

Ia berharap kostum baru tersebut dapat memperkuat identitas dan karakter tim serta negara, sesuai dengan slogan tim nasional, #KitaGaruda.

Sebelumnya, Sinar Mas resmi menjadi sponsor tim nasional dalam acara Penandatanganan Kerjasama dengan PSSI di Jakarta, pada tanggal 27 September 2023.

Pada hari Senin 18 Maret 2024, Timnas Indonesia resmi memiliki jersey (seragam) baru yang diluncurkan Erspo, produk khusus sport (olahraga) dari merek fashion Erigo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: