15 Kue Tradisional Khas Bengkulu, Kesukaan Raja Bengkulu, Ada yang Diekspor hingga Mancanegara

Sabtu 10-12-2022,17:02 WIB
Reporter : Redha Pitria
Editor : Muhammad Isnaini

Kembang Goyang adalah sajian kue cemilan dari Bengkulu. Bentuknya berupa bunga atau kembang, kue ini secara khusus di Bengkulu memiliki rasa manis. Kue ini juga disajikan saat lebaran.  

Dinamakan kembang Goyang karena proses memasaknya cukup unik dan menantang. Dimana yang memasak harus pintar menggoyangkan adonan encer yang sudah dicelup kedalam cetakan bunga. 

Namun, rasa gurih dan renyah itulah yang membuat Kembang Goyang banyak disukai.  

 

13. Buak Gandum atau Kue Tat

 

Buak Gandum adalah  kue wajib pernikahan masyarakat Bengkulu. Buak Gandum hampir mirip dengan Tat, namun bentuknya unik serta isian intinya berada dibagian dalam.  

Berbeda dengan Bay Tat yang berbentuk kotak, Buak Gandum sendiri bisa dibentuk dengan bermacam variasi serta diukir bagian atasnya dengan cara dicubit. 

Proses memasaknya juga dipanggang memakai Oven, namun karena perbedaan bahan dasar pembuatan tekstur Buak Gandum atau Kue Tat lebih padat.  

 

14. Kue Bongkol  

Kue Bongkol adalah kue khas Bengkulu yang dimasak khusus untuk menu  berbuka atau takjil. Rasanya jangan diragukan, karena Bongkol memiliki keunikan dari menu takjil lainnya.  

Kue Bongkol sedikit mirip dengan bubur sumsum, namun yang membedakan adalah proses penyajian dan cara memasak. 

Yaitu, tepung beras dan santan diletakkan diatas gula merah lalu dibungkus daun pisang kemudian dikukus. Aroma khasnya sangat kentara karena menggunakan pewarna alami dari daun pandan dan daun suji.  

 

Kategori :