Ini Juara Lomba Domino PWI Cup Kaur

Ini Juara Lomba Domino PWI Cup Kaur

Panitia dan pemenang lomba domino PWI Kaur Cup--(Ilustrasi : radarkaur.disway.id)

Pelaksanaan lomba domino yang digelar oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kaur Jumat (12/8/2022) berjalan meriah.

Kegiatan yang digelar di Sekretariat PWI Kaur kawasan perkantoran taman Bineka itu dimulai sejak pukul 09.00 WIB.

Puluhan peserta terlihat antusias mengikuti perlombaan PWI Kaur Cup 1.

"Kami menyediakan uang pembinaan dan juga tropy, Alhamdulillah sejumlah peserta dari berbagai kalangan hadir," ujar Ketua Panita Muhammad Isnaini, S.ST yang juga GM RADARKAUR.DISWAY.ID ini.

BACA JUGA:Nurul Hafiza Wakili Provinsi Bengkulu dalam Ajang Sekolah Duta Maritim Indonesia 2 ASPEKSINDO 2022

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pendamping Lokal Desa Ditemukan Meninggal di Kebun Sawit, Korban Pembunuhan?

Ditambahkan, Airullah Syekhdi, SH dari Bengkulu Ekspress dan Yulianda Gustiarsyah dari TVRI Bengkulu yang juga panitia, kegiatan yang diselenggaran sehari itu tujuannya untuk menjalin silaturahmi antara jurnalis bersama sejumlah kepala OPD dan juga masyarakat.

"Harapan kita setelah kegiatan ini komunikasi antara jurnalis dan sumber berita atau sejumlah OPD dan masyarakat umum dapat terjalin dengan baik. Sehingga rekan rekan jurnalis juga ikut serta berpatisipasi dalam pembangunan," tutur keduanya 

Ketua PWI Kaur Daspan Haryadi, S.IP yang juga GM Radar Kaur didampingi Sekretaris PWI Julianto, S.I.Kom dari Radar Selatan menjelaskan, saat ini jurnalis yang tergabung daa PWI sebanyak 57 orang dari kalangan media cetak, online dan elektronik. 

BACA JUGA:LAKu Kembali Jadi BMA, Kabag Kesra: Nama LAKu Hanya Ada di Kaur!!

Para awak media ini bertugas di Kabupaten Kaur yang mana tiap harinya bertatap muka dengan masyarakat umum dan juga para pejabat. "Kita juga ingin memperkenalkan sekretariat kita di taman bineka, jadi harapan kita nanti selain terjalin komunikasi yang baik, juga ada sinergitas dengan PWI," sampainya.

PWI kedepan akan menggelar kegiatan serupa, bahkan direncanakan akan menggelar lomba menulis berita untuk kalangan remaja dan pelajar. Sehingga diharapkan ini juga dapat memberikan pemahaman dan inovasi dengan para warga di Kabupaten Kaur.

"PWI akan berupaya terus mengedukasi masyarakat terkait dengan pemberitaan dan kami juga berupaya agar rekan rekan jurnalis dapat menulis dari berbagai sisi termasuk pembangunan di Kaur hingga promosi promosi wisata di Kabupaten Kaur," tutupnya.(kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: