Kejadian Tidak Direka Ulang dan Obrolan Kuat Ma'ruf dan Putri Candrawathi Diyakini Pemicu Motif

Kejadian Tidak Direka Ulang dan Obrolan Kuat Ma'ruf dan Putri Candrawathi Diyakini Pemicu Motif

Putri Candrawathi mengenakan pakaian serba putih saat rekonstruksi. Tangkapan layar.--(Dokumen/radarkaur.co.id)

Maka dari itu, motif sebenarnya dari kasus pembunuhan berencana itu diduga karena adanya hubungan terlarang yang terjalin di antara Putri Candrawathi dengan Kuat Ma'ruf.

BACA JUGA:Isu Kenaikan Harga BBM, Warga: Biar Mahal Masih Tetap Dibeli

BACA JUGA:Bayi Umur 2 Minggu Derita Gagal Jantung

Brigadir J disebut-sebut mengetahui dan melihat sendiri bahwa Kuat Ma'ruf melakukan hubungan badan dengan Putri Candrawathi.

Deolipa merasa yakin, dengan cerita dari Bharada E itu bisa menjadi bukti kuat bahwa Brigadir J sama sekali tidak melecehkan Istri Ferdy Sambo di Magelang.

"Jangan sampai nantinya, motif pembunuhan ini karena Yosua melecehkan Putri di Magelang, gak ada itu bohong kalau itu," tutur Deolipa.

Fakta yang ada semakin kuat saat Deolipa menuturkan kalau Putri Candrawathi meminta Bharada E dan Bripka Ricky pulang saat sedang mengantar makanan anaknya ke sekolah Taruna Nusantara.

Sedangkan Kuat Ma'ruf menghubungi Ferdy Sambo.

BACA JUGA:Residivis Kambuhan Beraksi Lagi, Curi Laptop dan HP, Dibekuk Tim Patak Robot

BACA JUGA:RUU Sisdiknas Hapus TPG, Reaksi Para Guru di Kabupaten Kaur

Lebih lanjut, Deolipa meyakini Kuat Ma'ruf dan Putri Candrawathi membuat skenario palsu untuk membuat Ferdy Sambo marah, lalu 'menghantam' Brigadir J.

"Jadi begitu ketahuan, itu makanya Putri nelpon Bripka RR lewat Bharada E, sementara Kuat menelpon ke Sambo," tuturnya.

"Tujuannya menyamakan persepsi mereka di sana, begini begini begini, agar hubungan Kuat dan Putri gak tercium Sambo. Jadi seolah-olah Yosua pelaku pelecehannya. Jadi Yosua ini adalah korban," tambah Deolipa.

Deolipa tidak merasa heran dengan hubungan terlarang antara kedua orang tersebut.

Terlebih Kuat Ma'ruf sudah bekerja selama 10 tahun bareng keluarga Ferdy Sambo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id