Atlet Silat Berhasil Raih Tiga Medali

Atlet Silat Berhasil Raih Tiga Medali

tlet pencak silat Kaur saat memperlihatkan medali perunggu, Selasa (13/9).--

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Enam atlet pencak silat asal Kabupaten Kaur mengikuti Festival Olahraga Pendidikan (FOP) tingkat provinsi di Kota Bengkulu pada 12-14 September.

Dalam festival ini, tiga atlet Kaur, yakni Nur Khafifah Parawansyah dari SMAN 1, Kalisa Nur Aziza dari SMPN 8 dan Dwi Alfa Tunnisa dari SMPN 8, masing-masing berhasil membawa medali perunggu. 

Dalam kegiatan ini, para atlet diiringi oleh kedua pelatih silat yakni Buyung Kalil, S.Pd dan Maliki Akbar, M.Pd.

BACA JUGA: Siswi MTsN 1 Kaur Go Nasional

BACA JUGA: Ajang FOP Provinsi Bengkulu, Murid SD Kaur Sabet Emas

Pelatih pencak silat Buyung Kalil, S.Pd, mengakui, bahwa yang mengikuti festival ini ada enam atlet dari Kaur. Namun, untuk ketiga atlet lainnya belum berhasil menyumbangkan medali.

Walaupun hanya mendapatkan medali perunggu, dia sangat bangga kepada atlet-atletnya. Karena telah sampai pada kejuaraan tingkat provinsi.

BACA JUGA: WC di SDN 90 Kaur Tidak Layak Pakai

BACA JUGA: Jembatan Jadi Lokasi Pesta Samcodin

"Walaupun hanya mendapatkan juara III, kami tetap mengapresiasi pencapaian atlet," ungkapnya.

Diakuinya, untuk mengikuti tingkat nasional hanya diambil juara I. Untuk juara II dan III belum bisa diambil.

Dia berharap setelah pencapaian ini, atletnya tidak berputus asa. Sehingga tetap bersemangat dalam berlatih, untuk mengikuti festival di ke depannya. 

BACA JUGA: Dibanding Naikan Harga, Pedagang Kuliner Pilih Kurangi Porsi

"Harapan saya, para atlet tetap bersemangat dalam mengikuti latihan. Jangan berputus asa, jika tidak berhasil tahun ini, semoga tahun depan bisa," ucapnya, member semangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: