Imam dan Kades Bahas Penyembelihan Kurban Presiden Jokowi

Imam dan Kades Bahas Penyembelihan Kurban Presiden Jokowi

Imam dan Kades se-Kelam Tengah sedang membahas persiapan pemotongan hean kurban Presiden Jokowi.--

RADARKAUR.CO.ID, KELAM TENGAH - Imam masjid dan Kades se-Kecamatan Kelam Tengah gelar rapat persiapan hari raya kurban, Selasa (5/7/2022) di ruangan rapat Kantor Camat Kelam Tengah. Khususnya persiapan untuk penyembelihan hewan kurban dari Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).

Camat Kelam Tengah Aruan Syamsu,S.Sos didampingi Ketua Forum Kepala Desa (FKKD) Kelam Tengah Isdi Novyan mengatakan bahwa rapat dengan Imam masjid untuk membahas pengaturan penyembelihan hewan kurban.

BACA JUGA:Sopir dan Penumpang Pikap Masuk Jurang Dirawat di RS As Syifa

Terutama hewan kurban dari Presiden Republik Indonesia.

“Satu hari sebelum hari raya, hewan kurban sudah ada di Masjid Jamiq Saifa Ali Tasif Muhammadiyah Rigangan,” kata Camat Kelam Tengah.

BACA JUGA:Bupati Kaur dan Kapolres Beri Potongan Tumpeng Pertama ke Personel Termuda

Lanjutnya, untuk penyembelihan hewan kurban yang ada di desa diserahkan ke pegawai masjid masing-masing desa. Khusus untuk hewan kurban dari Presiden dan di Kantor Camat Kelam Tengah dibentuk kepanitiannya.

“Penyembelihanya ditempat terbuka. Warga silahkan saja melihat proses penyembelihan hewan qurban,” ujarnya.

BACA JUGA:Bupati Kaur dan Balai P2P Tinjau Lokasi Pembangunan Rusun ASN

Sambungnya, panitia yang terbentuk sebelum hari pelaksanaan penyembelihan sudah menyiapkan diri kelengkapan yang diperlukan.

“Ia, penyembelihanya usai sholat idul adha. Setelah itu panitia akan memproses penyaluranya ke desa desa melalui Pemerintah Desa (Pemdes). Masalah yang mendapatkan daging hewan qurban diserahkan daftarnya ke Pemerintah Desa,” tutupnya.(pin)

BACA JUGA:“Jangan Percaya ACT” Jadi Trending di Medsos, Ini Sejarah Berdirinya ACT Hingga Daftar Petingginya Saat Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: