Penutupan Matrikulasi SMAN 10 Pentagon di Pantai Laguna

Penutupan Matrikulasi SMAN 10 Pentagon di Pantai Laguna

Siswa SMAN 10 Pentagon saat menikmati naik perahu di pantai Laguna Samudera, Minggu (17/7).--

radarkaur.co.id, BINTUHAN - SMAN 10 Pentagon mengadakan penutupan matrikulasi tahun ajaran (TA) 2022/2023 di Pantai Laguna Samudera Minggu (17/7). Sekaligus kegiatan outdoor activity/ kegiatan diluar ruangan, dengan belajar dan bermain.

Saat di lokasi, sekolah ini mengadakan empat perlombaan yakni, tarik tambang, ekor naga, tangkap bola dan koleksi telur bebek. Seluruh rangkaian kegiatan diikuti oleh kelas X, XI dan XII dan seluruh dewan guru.

Semua kegiatan berjalan meriah sampai  ditutup acara.

BACA JUGA: Hamil, Tersangka Investasi Bodong Belum Ditahan Polisi

Plh Kepala SMAN 10 Pentagon Yubianto, M.Pd mengatakan, dengan berakhirnya matrikulasi yang dilaksanakan selama tiga hari. Maka 58 siswa baru kini resmi menjadi keluarga besar SMAN 10 Pentagon.

Dia mengungkapkan, semoga siswa kelas X ini bisa membanggakan sekolah dengan prestasi yang gemilang.

"Alhamdulillah kegiatan matrikulasi sekolah kami telah berakhir. Siswa baru resmi menjadi keluarga besar SMAN 10 Pentagon. Kami dewan guru gembira dengan perihal ini," ungkap Yubi.

BACA JUGA: Miris, Bangunan Laboratorium SMPN 24 Kaur Tampak Hancur

Lanjut Yubi, saat kegiatan ini mereka akan memanfaatkan waktu menikmati Pantai Laguna. Saat berada di lokasi wisata ini mereka naik perahu, foto bersama, mencicipi kuliner Kaur dan tidak kalah penting menikmati keindahan pantai Laguna Samudera.

"Kami memanfaatkan waktu luang ini untuk menikmati semua yang ada di Pantai Laguna. Sehingga waktu kebersamaan dalam satu hari ini tidak akan pernah kami lupakan," tandasnya. 

Ketua panitia matrikulasi Welly Julita, M.TPd mengatakan, tujuan matrikulasi yang telah diadakan selama tiga hari untuk menyetarakan kompetensi siswa. Karena siswa baru berbeda sekolah, terkhusus siswa yang berasal dari luar daerah.

BACA JUGA: Launching Pandawa Music Getarkan Kota Bintuhan

Untuk mengenalkan sekolah lebih dalam dan mempererat keakraban sesama siswa. Dengan harapan siswa dapat lebih memahami semua kegiatan yang ada di sekolah. 

"Pada kegiatan matrikulasi merupakan kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan awal. Karena kemampuan itu diperlukan peserta didik mengikuti kegiatan pembelajaran pada jenjang tertentu. Matrikulasi juga bertujuan mencapai entry level yang sama bagi seluruh peserta didik yang berisi pemantapan materi," jelas Welly.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: