Lazismu Salurkan Bantuan Ke Korban Kebakaran Dan Penderita Stroke

Lazismu Salurkan Bantuan Ke Korban Kebakaran Dan Penderita Stroke

Pengurus Lazismu Kaur sekaligus Ketua PDM Kaur Drs. Ansirwan menyalurkan bantuan kepada warga yang sakit stroke.--

RADARKAUR.CO.ID, BINTUHAN - Pengurus Lembaga Amil Zakat Infaq Sedekah Muhammadiyah (LAZISMU) menyalurkan bantuan Amil Zakat ke korban kebakaran rumah yang berada di Tanjung Iman dan penderita penyakit Stroke Ibu Ati (57) di Desa Sekunyit Kecamatan Kaur Selatan. Penyaluran Bantuan tersebut diserahkan langsung ke rumah masing- masing.

Penyaluran bantuan yang disalurkan kepada kedua pihak korban kebakaran dan penderita penyakit stroke merupakan dari dana zakat, infaq, dan sedekah umat muslim yang berhasil dihimpun Lazismu.

BACA JUGA:Dhery, Pemuda Kaur Dapat Beasiswa S2 ke Rusia, Kebingungan Biaya Hidup di Sana  

BACA JUGA:55 Lolos Seleksi Administrasi, 2 gagal jadi Balon Komisioner Bawaslu Bengkulu

Lazismu sendiri merupakan Lembaga Amil Zakat Infaq Sedekah Muhammadiyah yang menghimpun dana dari warga perserikatan Muhammadiyah dan dana dari umat muslim di Kabupaten Kaur.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kar, Drs Ansirwan mengatakan bahwa di Kabupaten Kaur Lazismu dibentuk kurang lebih sebulan yang lalu.

Dan telah menyalurkan bantuan dari dana yang terhimpun di Lazismu kepada korban kebakaran dan penderita penyakit Stroke.

BACA JUGA:Kecanduan Medsos, Minat Baca Rendah

BACA JUGA:Gunakan Uang Kurban Rp 75 Juta untuk Judi Online

"Kemarin kita sudah menyalurkan bantuan untuk penderita penyakit Stroke Ibu Ati desa Sekunyit. Dan juga korban kebakaran di desa tanjung Iman," ucap Ansirwan.

Lanjutnya, bantuan yang diberikan berawal dari informasi bahwa ada warga yang mengalami sakit stroke dan akan menjalani pengobatan. Namun butuh biaya untuk pengobatan ke Bengkulu.

Sehingga Lazismu langsung ke lokasi menyalurkan bantuan dana kepada ibu Ati warga Desa Sekunyit sebagai penambah biaya dalam menjalani pengobatan.

BACA JUGA:Lapangan Merdeka Bintuhan Jadi Pusat Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI

BACA JUGA:Soal Harga Sawit, APDESI Bengkulu Akan Geruduk Kementan

“Begitu juga terhadap korban kebakaran rumah di Tanjung Iman sudah diberikan bantuan oleh pengurus Lazismu,” tambahnya.

Beliau berharap dengan meningkatnya masyarakat akan pentingnya membayar zakat, infaq maupun sedekahnya dari rezeki yang diperoleh.

Dan terbentuknya lembaga Lazismu di Kaur akan lebih memudahkan masyarakat Kaur untuk membayar zakat dan bersedekah.

BACA JUGA:Turunkan Tekanan Darah, Lansia Senam Prolanis

BACA JUGA:2 Saudara Kandung Terlibat Curnak Kades, Mengaku 2 Sapi Hasil Jual Beli

“Sehingga dengan zakat infaq sedekah yang terhimpun dengan begitu akan semakin banyak warga yang membutuhkan bantuan dapat diberikan dari penyaluran dana umat yang terhimpun di Lazismu," paparnya.(kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: