Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

3 Jenis BBM Dilarang Dijual, Kepmen ESDM Pastikan Kualitas Pengganti Lebih Oke

3 Jenis BBM Dilarang Dijual, Kepmen ESDM Pastikan Kualitas Pengganti Lebih Oke

Aturan Baru BBM, 3 Jenis BBM Dilarang Dijual, Kepmen ESDM Pastikan Kualitas Pengganti Lebih Oke berlaku 1 Januari 2023.--(dokumen/radarkaur.co.id)

Dikutip Disway dari CNBC pada Kamis 8 Desember 2022 bahwa harga minyak dunia Brent berjangka turun USD 2,18 atau 2,8 persen menjadi USD 77,17 per barel.

Dengan demikian, harga minyak dunia itu menetap di bawah penutupan terendah tahun sebelumnya di USD 78,98 per barel yang disentuh pada hari pertama 2022.

Sementara itu harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS turun USD 2,24, melemah lebih lanjut dari penutupan Selasa, yang mencapai level terendah menjadi USD 72,01 per barel.

BACA JUGA:Hotman Paris: Felicia dan Nyonya Hotman ke Qatar, Hotman Sibuk Urus Kasus ART di Bengkulu

Memang, harga minyak dunia memang tengah terpukul baru-baru ini di tengah kecemasan bahwa kondisi ekonomi makro yang memburuk akan melumpuhkan permintaan energi.

Sementara data AS pada Rabu 7 Desember 2022, menunjukkan peningkatan besar stok bensin dan bahan bakar sulingan AS menambah kekhawatiran tentang berkurangnya permintaan bahan bakar.

Saat ini total stok bensin AS meningkat sebesar 5,3 juta barel selama pekan terakhir dan persediaan bahan bakar sulingan melonjak sebesar 6,2 juta barel. Demikian data Badan Informasi Energi AS (EIA).

Peningkatan stok bahan bakar ini bahkan melebihi penarikan minyak mentah sebanyak 5,2 juta barel, dimana sebelumnya American Petroleum Institute (API) melaporkan penarikan persediaan minyak mentah sekitar 6,4 juta barel.

BACA JUGA:Menteri PANRB: Pendataan nonASN Penuh KKN, Birokrasi Sulit Maju, Sebut 3 Skenario yang Akan Diambil

Sementara itu, setidaknya 20 kapal tanker minyak yang mengantri dari Turki menghadapi lebih banyak penundaan untuk menyeberang dari pelabuhan Laut Hitam Rusia ke Mediterania karena operator berlomba untuk mematuhi aturan asuransi Turki baru yang ditambahkan menjelang batas harga G7 pada minyak Rusia.

Rusia sedang mempertimbangkan opsi termasuk melarang penjualan minyak ke beberapa negara untuk melawan batasan harga yang diberlakukan oleh kekuatan Barat.

Harga BBM Turun khusus Revvo dan Revvo 92

Per 12 Desember sejumlah BBM turun harga. Penurunan harga BBM milik Badan usaha swasta diantaranya, Revvo turun Rp600,00 per liter,  Revvo 92 turun Rp140,00 per liter sedangkan BBM jenis Revvo 95 naik sebanyak Rp. 440 rupiah per liter.  

Sementara itu, update harga terbaru penyediaan BBM Subsidi dan Non Subsidi telah melakukan penyetaraan dan standar harga mulai 1 Desember 2022, yang lalu. Rincian harga BBM Pertamina khususnya Non Subsidi disinyalir mengalami kenaikan cukup tinggi.  

BACA JUGA:Hotman Paris ke Kapolri soal Kasus ART di Bengkulu: Bukan Kasus Triliunan Tapi Menyentuh Rasa Kemanusiaan

Berbeda dengan harga BBM jenis Pertalite dan Solar tetap stabil. Diketahui harga jual Pertalite hari ini Rp. 10.000,00 per liter. Dengan penjualan BBM Solar Rp. 6800,00 per liter atau hampir menyentuh angka Rp. 7000/liter.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: