Lokasi Bali, Jalan Padang Panjang Dipasang 'Polisi Tidur'

Lokasi Bali, Jalan Padang Panjang Dipasang 'Polisi Tidur'

Jalan dua jalur di Depan Kantor Bupati BS Desa Pagar Dewa Kecamatan Kota Manna yang kerap dijadikan loaksi balap liar, Minggu (8/1). (dokumen/radarkaur.co.id)--

BENGKULU SELATAN (BS), RADARKAUR.CO.IDJalan Padang Panjang Desa Pagar Dewa Kecamatan Kota Manna kerap dijadikan lokasi balap liar (Bali).

Karena itulah, Pemkab BS berencana akan memasang speed bump atau 'Polisi Tidur' di ruas jalan di depan Kantor Bupati BS.

Dengan adanya speed bump, diyakini tidak akan ada lagi aksi Bali di kawasan tersebut.

Sekda BS Sukarni Dunip, SP, M.Si mengungkapkan, berdasarkan laporan masyarakat kawasan perkantoran ini memang kerap dijadikan lokasi Bali.

BACA JUGA:PUPR RI Gelontorkan Rp 60 M Untuk Jalan dan Jembatan BS

BACA JUGA:Kendaraan Mati Pajak Tetap Bisa Klaim Santunan Lakalantas

Untuk mengantisipasi hal tersebut terus berulang. Pemkab BS akan meminta Dinas PUPR maupun Dinas Perhubungan BS agar segera melaksanakan pembuatan speed bump.

"Ya, kita akan segera berkoordinasi dengan Dinas PUPR dan Dinas Perhubungan. Dalam waktu dekat akan segera kita pasang speed bump atau Polisi Tidur," ungkap Sukarni.

Parahnya lagi, baru-baru ini aksi balap liar di wilayah Padang Panjang tersebut telah memakan korban.

Dimana pelaku Bali melakukan tindakan penusukan terhadap anggota Polisi yang akan menertibkan.

BACA JUGA:Ponpes Wahyu Sholihah Budidaya Lele

BACA JUGA:MTsN 1 Kaur Open Recruitment PKS

Sehingga hal ini dikhawatirkan akan kembali terjadi. Kondisi itu menggangu ketentraman dan kenyamanan masyarakat.

Untuk itu, Sekda juga meminta Dinas Satpol-PP BS dapat berjaga dan memantau lokasi tersebut pada jam-jam rawan Bali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: